Senin, 13 Juli 2015

Mengenal lebih Dekat Boyolali

Diposting oleh Unknown


Setiap kali melewati kota Boyolali, dalam perjalanan Semarang menuju Solo, sering terbersit rasa heran dalam diri saya, kenapa disebut sebagai Boyolali? Apa nama ini ada kaitannya dengan buaya yang dalam bahasa jawa disebut Boyo dan lali yaitu pelupa. Jadi... Boyolali ada buaya yang pelupa? Jelas pikiran saya ngawur banget. Tapi memang, nama kota atau daerah di Indonesia biasanya selalu memiliki arti dan gabungan dari beberapa suku kata. Dan untuk Boyolali sendiri, usut punya usut, rupanya namanya berasal dari ucapan ki Ageng Pandan Arang.

Ki Ageng Pandan Arang sendiri siapa? Beliau merupakan Bupati Semarang pada abad ke-16 yang diramalkan oleh Sunan Kalijaga sebagai wali penutup menggantikan Syeh Siti Jenar. Jadi ceritanya, Ki Ageng Pandan Arang diutus untuk pergi ke Sragen untuk menyebarkan agama Islam. Dalam perjalanannya dari Semarang menuju Sragen, Ki Ageng menemui banyak rintangan dan hambatan. Dalam menempuh perjalanan yang jauh ini, Ki Ageng Pandan Arang semakin meninggalkan anak dan istri. Sambil menunggu mereka, Ki Ageng Beristirahat di sebuah Batu Besar yang berada di tengah sungai. Dalam istirahatnya Ki Ageng Berucap “ BAYAWIS LALI WONG IKI” yang dalam bahasa indonesia artinya “Sudah lupakah orang ini”. Dari kata Baya Wis Lali/ maka jadilah nama BOYOLALI.

Kedengaran agak aneh bukan? Tapi, memang seperti itulah, cerita atau legenda yang beredar. Sama seperti nama Salatiga yang didapat karena di sana ada 3 kesalahan, di mana pada akhirnya Ki Ageng Pandan Arang menamainya dengan Salatiga.


 Boyolali terkenal dengan sapi perahnya serta produksi susunya. Di sini, salah satu dari makanan khasnya adalah dodol susu. Bahannya tentu saja berasal dari susu segar. Dodol susu ini sedang dikembangkan ibu-ibu di Dusun Petongan, Desa Samiran, Selo, Boyolali. Harganya pun murah meriah. Siapa yang mau coba, beli saja! :D


Selain dodol susu, kalian juga bisa menikmati makanan khas berupa jenang pecel! Jenang pecel adalah semacam modifikasi dari pecel sayuran pada umumnya. Pecel tidak lagi disajikan dengan nasi, melainkan dengan jenang. Jenang disini sebenarnya adalah bubur sumsum (yang terbuat dari tepung beras). Untuk komponen pecelnya sama saja, terdiri dari aneka macam sayuran rebus yang kemudian diguyur dengan sambal kacang. Disadur dari web tempat wisata travelensia.com
Read More